Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

OtoJadul

Otojadul: Masalah Kopling Toyota Kijang Krista Bikin Pusing Tujuh Keliling, Benarkah Cacat Pabrik?

Dida Argadea - Senin, 18 Januari 2021 | 12:20 WIB
Kijang Krista lansiran 1997 koplingnya bermasalah?
Tabloid OTOMOTIF edisi no. 32/VII Senin 21 Desember 1998
Kijang Krista lansiran 1997 koplingnya bermasalah?

Menurut cerita si empunya mobil, awalnya hasil analisis klaimnya diarahkan kepada peranti pelat kopling dan dekrup.

Tapi setelah diganti baru, tetap saja bunyi mengganggu itu tak hilang.

Kali ini giliran sistem koplingnya yang diperiksa saksama, toh urusan belum juga kunjung beres.
"Ini pasti ada cacat produksi. Saya minta ganti rugi," kata Antoni.

Permintaannya ini dituruti Gunawan.

Baca Juga: Otojadul: Daftar Harga Mobil di Tahun 1992 Termurah Cuma Rp 13 Jutaan, Harga Honda Estilo Berapa Ya?

"Oke, saya ganti gratis master koplingnya. Bapak tinggal mengganti ongkos minyak koplingnya saja Rp 20.000."

Rupanya, penggantian ini berbuntut pamrih.

Master kopling atas Kijang diesel
tabloid OTOMOTIF edisi no. 32/VII Senin 21 Desember 1998
Master kopling atas Kijang diesel

"Tolong jangan beri tahu siapa pun, terutama pemilik Kijang baru tipe bensin keluaran 1997, juga pers," wanti Gunawan seperti ditirukan Antoni.

Pesan khusus ini kembali membuatnya penasaran, terlebih saat keluar bengkel, kuitansi dan lembar order pengerjaan yang memuat keterangan penggantian master kopling berikut gejalanya, diminta petugas front office.

"Jangan-jangan, buat enghilangkan bukti," selidik Antoni, yang juga instalatur audio M&M Radio Dalam ini.

Baca Juga: Otojadul: Diluncurkan Pada 1997 Inilah Kiprah Suzuki Satria 120 di Indonesia, Bebek Super di Masanya
Ketika hal ini dikonfirmasikan ke Gunawan,ia pun menyanggahnya.

"Nggak betul saya bilang begitu. Buktinya, Anda saya terima," katanya saat didatangi tim OTOMOTIF.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Waduh, Ducati Sengaja Sembunyikan Info Motor Baru dari Fabio Di Giannantonio

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa