Nostalgia Motor Klasik Eksotis Bermesin Enam Silinder, Benelli Sei 750, Honda CBX1000, dan Kawasaki Z1300!

Ditta Aditya Pratama,Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 22 April 2020 | 20:18 WIB

Tiga motor legendaris bermesin 6 silinder, Benelli Sei 750, Honda CBX1000, Kawasaki Z1300 (Ditta Aditya Pratama,Naufal Nur Aziz Effendi - )

Namun balik lagi, karena motor ini enggak terlalu laku, meski stop produksi motor ini masih dijual selama beberapa tahun sesudahnya karena banyaknya stok yang beredar.

Malah ada banyak unit Honda CBX1000 yang akhirnya disumbangkan ke sekolah-sekolah dan fakultas teknik di Amerika Serikat untuk dijadikan bahan pelajaran teknik.

Namun sudah karmanya memang, motor enggak laku pada zamannya seperti Honda CBX1000 sekarang jadi motor yang jadi buruan kolektor karena suara knalpot standarnya saja sudah kayak mobil Formula 1.

Wheels Academy
Mungkin mesin Honda CBX1000 dijadikan bahan ujian, sebutkan komponen-komponen di mesin ini!

Enggak sembarang mobil F1 juga, karena suara CBX1000 (kalau kamu sudah nonton video di halaman sebelumnya) mirip dengan suara mesin V12.

Wajar saja sebab firing order dari CBX1000 ini sama dengan mesin F1 V12 yaitu 6-2-4-1-5-3.

Seandainya dua mesin I6 Honda CBX1000 ini dirakit dengan konfigurasi V, kan pas tuh seperti mesin F1 berkonfigurasi V12.

3. Kawasaki Z1300, Mesinnya Sebesar Kompresor Tukang Tambal Ban!

wikimedia.commons
Kawasaki Z1300 (KZ1300)

Enggak mau ketinggalan dengan Benelli Sei 750/900 dan Honda CBX1000 yang keluar duluan, Kawasaki pun ikutan bertarung di arena motor mesin 6 silinder dengan Z1300 ini.