Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Buntut 3 Oknum Polisi Banting Sopir Toyota Calya di Ambon, Jabatan Wakapolsek Dilucuti

Irsyaad W - Selasa, 24 Desember 2024 | 14:00 WIB
Sopir Toyota Calya dibanting dan diborgol 3 oknum Polisi di kawasan pertigaan Pelabuhan Yos Sudarso, Ambon, (20/12/24). hingga berujung pencopotan jabatan Wakapolsek
Kolase TribunTangerang
Sopir Toyota Calya dibanting dan diborgol 3 oknum Polisi di kawasan pertigaan Pelabuhan Yos Sudarso, Ambon, (20/12/24). hingga berujung pencopotan jabatan Wakapolsek

Andri Ibrahim menegaskan, selain wakapolsek, pihaknya juga akan melakukan evaluasi menyeluruh terhadap Kapolsek KPYS.

"Kapolsek dan wakapolsek juga akan kami evaluasi secara menyeluruh," ujarnya.

Sementara itu, tiga oknum polisi yang terlibat dalam penganiayaan terhadap Rizal akan diproses sesuai dengan aturan yang berlaku.

Baca Juga: Mobil Rental Dipermainkan Oknum Polisi Pangkat Brigpol, Pemilik Curiga GPS Mati

Tiga oknum Polisi yang banting sopir Toyota Calya di pertigaan Pelabuhan Yos Sudarso Ambon ditahan di sel Patsus
Dok. Polresta Ambon
Tiga oknum Polisi yang banting sopir Toyota Calya di pertigaan Pelabuhan Yos Sudarso Ambon ditahan di sel Patsus

Andri memastikan proses hukum terhadap para pelaku akan dilakukan secara profesional dan transparan.

"Kami sudah memproses oknum-oknum tersebut. Mereka akan dihukum sesuai perbuatannya," tegasnya.

Andri juga mengundang masyarakat dan kelompok sipil untuk mengawasi penanganan kasus ini.

"Masyarakat dipersilahkan untuk mengawasi kasus ini, kita terbuka. Intinya anggota yang bersalah pasti akan dihukum sesuai perbuatannya," katanya.

Ia menambahkan, masyarakat memiliki harapan besar terhadap kepolisian sebagai pengayom dan pelindung.

Oleh karena itu, setiap anggota diharapkan dapat bekerja dengan baik, bertanggung jawab, dan menjaga nama baik institusi.

"Besar harapan masyarakat kepada kita sebagai pengayom dan pelindung bagi masyarakat, sehingga untuk anggota lain agar kejadian ini dapat dijadikan pembelajaran," imbuhnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Real Kepala Keluarga, Luca Marini Lebih Hepi di Honda daripada Tim Kakaknya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa