Baca Juga: Motor Ini Punya Fitur Yang Cocok Buat Penjual Bensin Eceran, Tapi..
Salah satu fitur yang menurut kami sangat bermanfaat yaitu TPMS atau Tire Pressure Monitoring System.
Menampilkan tekanan udara di ban depan dan belakang secara live di panel instrumen V85TT Travel.
Manfaat fitur TPMS sempat kami rasakan ketika ingin berkendara di pagi hari, tapi ban belakang menunjukkan tekanan yang sangat rendah disertai dengan peringatan berupa segitiga merah.
Setelah diintip benar saja ternyata ban belakang ternyata kempis karena ada paku panjang yang menancap.
Fitur ini tentu sangat berguna saat dipakai untuk riding harian maupun turing jarak jauh, membantu memantau tekanan angin ban. Bisa langsung diperiksa apabila ada kebocoran atau langsung ditambah anginnya.
Selanjutnya ada fitur yang menambah kenyamanan ketika berkendara di kondisi udara dingin, ada heated hand grips. Dapat diaktifkan dengan menekan tombol kecil di sakelar kiri. Ada tiga tingkat kehangatan.
Kami merasakan sekali fungsi heated hand grips saat membawa V85TT Travel turing ke daerah Pelabuhan Ratu dari Jakarta.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR