Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pakai Strobo dan Sirine Menyerupai Motor Patwal, Honda Vario Pengawal Ambulans Ini Ditilang Polisi

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 29 September 2021 | 13:35 WIB
Video pengawal ambulans ditilang karena menggunakan strobo dan sirine
Tiktok.com/@re.no.19
Video pengawal ambulans ditilang karena menggunakan strobo dan sirine

GridOto.com - Sebuah video penilangan terhadap Honda Vario yang diduga kendaraan pengawal ambulans mendadak viral di media sosial TikTok.

Pasalnya Honda Vario tersebut dimodifikasi menyerupai kendaraan Patroli dan Pengawalan (Patwal).

Hal tersebut ditunjukkan melalui unggahan Reno Afrian akun TikTok @re.no.19.

Dalam video tersebut tampak sederet aksesoris tambahan disematkan pada Honda Vario tersebut.

Seperti strobo yang disematkan di tebeng dan spion kanan-kiri.

"Penindakan kendaraan roda dua memakai strobo oleh bapak AKP Firdaus Kanit Turjawali," ujar perekam video.

Untuk yang belum tahu, Turjawali adalah singkatan dari Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan dan Patroli yang bertugas di bawah naungan Satlantas.

Unit inilah yang biasanya mengendarai kendaraan Patwal.

Baca Juga: Kendaraan Dinas Pakai Strobo Pada Bagian Belakang, Fungsinya Untuk Apa? Ini Penjelasannya

Editor : Hendra
Sumber : Tiktok.com/@re.no.19

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Persiapan Liburan Natal, Ban Nissan Grand Livina Dijual Mulai Segini, Berikut Mereknya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa