Tujuannya sudah tentu meminimalisir kegagalan saat pembuatan tangki besar Maxi Yamaha.
"Soalnya kalau tangki enggak masuk, tangki harus dikirim balik untuk diperbaiki, bisa rugi diongkos kirim nih," beber Razan Yamaha India.
Pada awalnya Razan Yamaha India menjual tangki berkapasitas besar buat Yamaha Aerox 155 enggak sampai Rp 900 ribu.
"Awalnya saat bikin tangki Yamaha Aerox 155 ada tiga pilihan yaitu 7 liter, 8 liter dan 9 liter," jelas Razan Yamah India.
Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Yamaha Memiliki Aerox Bermesin 2-Tak Sejak 1990-an
"Tapi disesuaikan dengan permintaan pasar, akhirnya hanya jual yang kapasitas Rp 8 liter, waktu itu harganya Rp 800 ribu," tambahnya.
Dengan menggunakan jig, produksi tangki besar buatan Razan Yamaha India bisa menyentuh 8 unit tangki per hari.
"Untuk produksinya memang saya mengandalkan bengkel las dan cat untuk proses finishingnya," jelas Razan Yamaha India.
"Dengan jig ini sehari workshop las dan cat bisa produksi hingga 8 unit per hari," beber pria yang lama tinggal di Amerika Serikat dan India ini.
Baca Juga: Cat Ulang Vespa Primavera Biasa Jadi Versi Sean Wotherspoon, Segini Biayanya
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR