Kedua pijakan kaki motor ini sama-sama terasa tinggi dan mundur, tapi pijakan kaki Duke 250 lebih tinggi dan ke belakang sehingga kaki terasa lebih menekuk.
Meski begitu, tangki bensin Duke 250 lebih kecil karena kapasitasnya hanya 13,5 liter, terasa begitu ramping di paha dibanding MT-25 dengan tangki 14 liter yang berbalut cover ala moge.
Baca Juga: Penasaran Gak Sih, Seberapa Cepat Akselerasi New Yamaha MT-25? Ini Data Lengkapnya!
Soal handling, Duke 250 ternyata lebih gesit dan lincah dibanding MT-25. Ada beberapa alasan, pertama adalah karena Duke 250 punya bobot 161 kg atau 4 kg lebih ringan dibanding MT-25.
Begitu juga dengan sumbu rodanya yang 23 mm lebih pendek, dengan radius putar yang lebih sempit.
Begitu juga untuk sisi kenyamanan, suspensi depan upside down 43 mm dan monoshock Duke 250 terasa lebih lembut dalam meredam guncangan.
Sedangkan suspensi baru MT-25 kini terasa lebih stiff baik depan maupun belakang. Pasalnya suspensi depan upside down 37 mm-nya sama persis dengan yang dipasang di Yamaha New R25. Agak lebih sporty karakternya.
Tapi saat diajak bermanuver kencang, rasanya MT-25 terasa lebih stabil dan lebih mantap, motor nurut tanpa gejala limbung karena suspensi dapat menahan guncangan dengan baik di kecepatan tinggi.
Sedangkan Duke 250 terasa agak limbung terutama di bagian depan, karena suspensinya yang empuk.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR