Sering Alami Penipuan, Pengusaha Rental Mobil Bersatu Buru Pelaku

Hendra - Rabu, 24 Juli 2024 | 15:56 WIB

Kegiatan BRN Kalimantan menyelamatkan mobil rental anggota (Hendra - )

Menurut Umar, secara hukum pengusaha rental tidak ada organisasi yang menaungi.

"Beda dengan pengusaha angkutan dimana ada Organda. Jadi kalau ada sesuatu masalah, kami tidak tahu harus bagaimana," urai pria yang berkantor di Kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

Para pengusaha rental ini kerap mengalami masalah terkait hukum seperti penggelapan dan penipuan. 

"Atas dasar itulah kami bersatu, para pengusaha rental bergandengan tangan saling membantu," ungkap Umar.

Saat ini, BRN memiliki 2.200 anggota secara nasional.

Cakupan wilayah dari Sumatera hingga Papua.

Syarat menjadi anggota menurut Umar hanya perlu menyerahkan surat keterangan sebagai pengusaha rental.

"Bisa PT, CV atau Surat keterangan kelurahan, nanti akan kami verifikasi kebenarannya," bilang Umar.

Untuk biaya pendaftaran di 2024 ini sebesar Rp 25 juta.

"Setelah itu tidak ada lagi iuran bulanan atau tahunan," jelasnya.