Jika Motor MotoGP Dipakai Balap Ketahanan 24 Jam, Apakah Bakal Ambrol Duluan?

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 28 Desember 2023 | 14:39 WIB

Motor MotoGP dipakai balap ketahanan, apakah memungkinkan? (Rezki Alif Pambudi - )

Kendati demikian, motor MotoGP (motor balap Grand Prix) pernah ikut balap ketahanan di masa lalu.

Tentunya dengan beberapa penyesuaian, khususnya mengenai yang sifatnya teknis.

Pada 1970-an, ada kelas 750 cc di Grand Prix yang spesifikasinya memang mirip motor balap ketahanan kala itu.

Kala itu motor GP pernah dipakai di Bol d'Or di Sirkuit Paul Ricard, salah satu ajang balap ketahanan paling tua di dunia. 

Sayangnya meski kecepatannya luar biasa, motor balap Grand Prix kala itu menyerah saat dipakai di Mistral Straight Sirkuit Paul Ricard.

Jadi dalam hal kecepatan sangat bagus, namun secara ketahanan motornya tidak didesain untuk itu.

Selain itu motor GP saat itu juga sangat boros bahan bakar, sehingga membuang banyak waktu untuk pit stop demi mengisi bahan bakar setiap saat.

Lalu pada dasarnya dari segi teknis, motor MotoGP memang tidak didesain untuk balap ketahanan, karena konsentrasinya adalah soal kecepatan.

Sekarang kita berbicara peluangnya, jika motor MotoGP dipaksa tetap ikut balap ketahanan.

Baca Juga: Kepala Mekanik Franco Morbidelli Pernah Diminta Curang di MotoGP