Modifikasi Yamaha XMAX Pakai Motif Kardus Helm, Mesin Jadi 363 cc!

Rangga Kosala - Minggu, 1 Oktober 2023 | 12:00 WIB

Modifikasi Yamaha XMAX dengan motif kardus helm Arai (Rangga Kosala - )

Upgrade mesin dikerjakan oleh Keyspeed di Bandung. Menurut Erwin, berdasarkan data dari mesin dyno Leads milik Keyspeed didapat hasil tenaga maksimal 38,7 dk.

Wow naik 16,2 dk kalau dibanding klaim Yamaha tenaga standar hanya 22,5 dk. Dijamin lebih enak buat turing!

Mesin sudah jauh lebih bertenaga dibutuhkan perangkat pengereman mumpuni.

Oleh karena itu Erwin memasang master rem Brembo 3Light yang dipadukan dengan kaliper Sumitomo Yamaha TMAX.

Istimewa
Master rem Brembo 3light bantu sistem pengereman XMAX milik Erwin

Kaliper ini menjepit cakram Nassert Beet berdiameter 300 mm.

Istimewa
XMAX ini pakai kaliper depan pakai Sumitomo 4 piston dari Yamaha TMAX

Menunjang tampilan dan kegiatan turing, Erwin mengupgrade lampu bawaan dengan proyektor Bi-LED 1,5 inci custom sebanyak 4 buah. Sedangkan lampu belakang pakai mika smoke.

Istimewa
Headlamp XMAX milik Erwin pakai 4 buah proyektor 1,5” Bi-LED

Baca Juga: Keren Banget, Ini Video Dua Yamaha XMAX Juara Customaxi X Yard Built 2023

Menyempurnakan tampilan rupawan dan mesin bertenaga, kaki-kaki juga tak luput kena sentuhan.

Sokbreker depan teleskopik bawaan diisi oleh YSS Pro Kit suspension cartridge. Sementara itu sokbreker belakang pakai Ohlins.

Pelek bawaan XMAX harus rela pensiun karena digantikan dengan sepasang pelek VND berwarna biru.

Pelek ini kemudian dibalut oleh karet bundar Bridgestone Battlax Scooter SC2 berukuran 120/70-15 di depan dan 160/60-14 di belakang.

XMAX ini pun sekarang duduk manis di garasi Erwin, menemani XMAX lain miliknya yang pakai livery 50th Anniversary Yamaha. Bravo!

Data Modifikasi :
Ban depan : Bridgestone Battlax Scooter SC2 120/70-15
Ban belakang : Bridgestone Battlax SC2R 160/60-15
Pelek : VND blue
Sokbreker depan : YSS Pro Kit suspension cartridge
Sokbreker belakang : Ohlins
Bodi : Repaint Gloss Perfect
Bodi kasar : Lapis karbon
Windshield : Yamaha 300 Euro
Kaliper depan : Sumitomo Yamaha TMAX
Braket kaliper : WR3
Cakram depan : Nassert Beet 300 mm
Master rem depan : Brembo 3Light
Slang rem : Hel
Knalpot : GP Racing titanium
Jok : XMAX 300 Euro
Blok mesin : Custom 78 mm
Piston : Forged 78 mm
Connectin rod : MRX
Kruk as : B74 (XMAX 300)
Cylinder head : B74 (XMAX 300)
Klep : Aftermarket 30 mm & 25 mm
Camshaft : MRX stage 3
Throttle body : BRT
Intake : BRT
ECU : aRacer Super
Radiator : BRD aluminium
Headlamp : Custom 1,5” Bi-LED projector
Rear lamp : Smoke
Braket charger : Yamaha XMAX 300 Euro
Gloss Perfect : 0821-2436-4848
Keyspeed : 0821-2005-4255