Masih di area roda, sebagai pengurang laju Pan America 1250 Special dibekali rem cakram ganda di depan yang pakai kaliper radial 4 piston dari Brembo, sedang belakang cakram tunggal kaliper tunggal 1 piston juga dari Brembo.
Tentunya juga ada sistem ABS, bahkan cornering ABS dan Electronic Linked Braking (ELB).
Fitur berikutnya bisa ditemukan di area jok. Untuk pengendara, ketinggiannya bisa dipilih antara yang standar 875 mm atau yang rendah 850 mm.
Kalau jok pembonceng fix. Namun, di kanan kirinya terdapat dudukan pannier atau side box. Sisi belakangnya ada behel yang juga bisa untuk top box.
RIDING POSITION & HANDLING
Sebagai motor adventure, maka jangan heran jika posturnya tinggi! Kesannya sangat mengintimidasi!
Bahkan jok pengendara meski diseting yang posisi rendah tetap saja termasuk tinggi, 850 mm! Tapi apakah menyulitkan saat dinaiki? Ternyata tidak!
Hal itu tentunya karena Pan America 1250 Special dibekali Semi-Active Front and Rear Suspension with Vehicle Load Control dan Adaptive Ride Height.
Jadi saat berhenti dalam posisi sistem kelistrikan menyala, motor akan otomatis lebih ceper.
Baca Juga: Bedah Fitur Royal Enfield Super Meteor 650, Pertama Pakai Sok USD dan Ada Navigasi