PT Pertamina sampai saat ini masih menawarkan Premium sebagai BBM untuk kendaraan bermesin bensin.
Produk ini menjadi bensin dengan angka oktan paling rendah yakni 88.
Premium diproduksi sesuai dengan Keputusan Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi Np.3674/K24/DJM/2006 tanggal 17 Maret 2006 tentang Spesifikasi Bahan Bakar Minyak Jenis Bensin 88.
Punya angka oktan rendah, Premium dapat digunakan pada kendaraan dengan kompresi rendah kisaran 9:1.
2. Pertalite
Sedikit di atas Premium, tersedia Pertalite yang merupakan bensin dengan oktan 90.
Jenis bahan bakar ini lebih baik digunakan untuk kendaraan dengan kompresi 9:1 hingga 10:1.
Bisa dibilang lebih cocok untuk mayoritas kendaraan bermotor di Tanah Air dibanding Premium.
Bensin ini mendapat tambahan zat aditif untuk mencegah korosi.
Pertalite diklaim mampu menempuh jarak yang lebih jauh dengan tetap mempertahankan kualitas.