Pelaku Curanmor Sekarang Makin Canggih, Pasang GPS Sukses Sikat Jeep Rubicon dan Toyota Fortuner, Ini Modusnya

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 3 November 2021 | 17:20 WIB

Barang bukti Jeep Rubicon yang dicuri pelaku bermodal GPS (Gayuh Satriyo Wibowo - )

Baca Juga: Hilang Dicuri Maling Atau Rusak Segini Harga Spion Mobil Bekas Lelangan dan Biaya Perbaikannya

Pakai alat canggih, target pelaku mobil-mobil mewah.

"Pelaku sebagai pemetik membawa kabur mobil dan ditaruh di suatu tempat. Mobil itu belum ada pembelinya," imbuhnya.

Tak hanya Rubicon, polisi juga mendapatkan mobil Toyota Fortuner tanpa pelat nomor yang diparkirkan di wilayah Jatiasih, Bekasi.

Pihaknya sedang menyelidiki apakah ada Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang digunakan untuk menyimpan mobil hasil curian.

Selain itu polisi juga menduga ada pihak lain terkait yang menjadi pelaku pemasang GPS.

"Apakah bengkel resmi atau bengkel yang mana kami sedang selidiki. Saya juga menduga juga dilakukan di jasa parkir (valet) atau tempat cuci mobil. Saat ini sedang kami pelajari," tandasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul "Pengakuan Rama Pencuri Mobil Mewah Rubicon, Pasang GPS di Mobil untuk Tahu Posisi Terakhir"