Baca Juga: Pakai Filter Udara Aftermarket Bikin Mobil Enggak Lolos Uji Emisi?
5. Cek Kondisi Knalpot
Knalpot mobil yang bocor bisa membuat uji emisi jadi tidak akurat, bahkan tidak lolos uji emisi.
Ada banyak faktor penyebab knalpot bocor, seperti pemasangan yang tidak tepat, packing knalpot getas, atau korosi yang menyebabkan knalpot bolong.
Jika ada kebocoran knalpot otomatis udara dari luar bisa masuk ke dalam saluran gas buang.
"Otomatis bisa berpengaruh pada meningkatnya kadar oksigen (O2), pembakaran cenderung kering," tutur Rendy.
Kelebihan kadar O2 ini bisa mengacaukan angka parameter lainnya seperti karbon monoksida dan hidrokarbon.
Baca Juga: Hindari Asal Pakai Bahan Bakar Kalau Ingin Mobil Lolos Uji Emisi
6. Pastikan Mobil Bekerja pada Suhu Optimal
Saat hendak melakukan uji emisi, pastikan mesin mobil bekerja dalam kondisi optimal.
Artinya suhu mesin tidak terlalu panas karena setelah perjalanan jauh, dan tidak juga dalam kondisi dingin karena baru dinyalakan.
Kalau mesin terlalu panas, extra fan menyala sehingga beban mesin pun semakin besar dan dapat berujung emisi jadi naik.
Selain itu, dengan suhu mesin yang tepat catalytic converter juga dapat mencapai tekanan optimal, dan pembacaan emisi dapat dipastikan keakuratannya.