Harley-Davidson telah menjadi motor impiannya dari remaja, alasannya karena karakter yang dimiliki motor tersebut dari mulai tampilan, suara knalpot dan experience mengendarainya sangat mencerminkan jiwa laki-laki sejati alias Macho, penuh tantangan dan adrenaline.
Saat ini, dirinya pun aktif tergabung dalam salah satu komunitas motor Harley-Davidson yaitu HOGERS Indonesia yang dulunya bernama Harley Owners Group Jakarta Chapter atau disingkat HOG JC.
"Di HOG JC yang sekarang telah bertransformasi menjadi HOGERS INDONESIA, saya dipercaya menjadi Wakil Ketua selama dua periode 2018-2020 dan 2020-2022," ungkap Ristiawan.
Selain dunia otomotif, Ristiawan juga memiliki aktivitas atau hobi saya lainnya seperti menjalankan kegiatan rutin bersama keluarga tercinta.
Menurutnya lagi, tidaklah lengkap seorang laki-laki yang mempunyai mimpi besar di dunia profesional dengan hobby yang katanya “cowok banget”, tanpa disertai dengan hobi berkegiatan rutin bersama keluarga.
Semua itu terinspirasi dari kutipan yang sangat terkenal yang berbunyi “A man who doesn’t have time to spend with his family can never be a real man “.
"Hobi terakhir saya ini membuat keseimbangan dalam jiwa saya," tuturnya.
Hanya dengan main games bareng, makan, nonton, karaoke bersama keluarga, atau hanya jalan-jalan di mall, sudah terasa cukup untuk mewujudkan hobi terakhirnya tersebut.
Baca Juga: Pujiyanto Suryana, Ciptakan Kreasi di Tengah Situasi Pandemi Covid-19