Dilansir dari website resmi Brembo, untuk komponen lain di dalam kaliper rem dibuat dengan bahan titanium.
Kaliper rem ini mampu bekerja hingga suhu maksimal 200 derajat celcius, untuk kaliper motor sport biasa hanya bisa bekerja hingga suhu maksimal 120 derajat celcius.
Bagian cakramnya Brembo menyediakan 5 pilihan cakram berbahan carbon dengan perbedaan di diameter dan tapak cakram yang bersentuhan langsung dengan kampas rem.
Pilihannya ada cakram carbon berdiameter 320 mm standar, 320 mm high mass (+ 47% tapak cakram), 340 mm light (+ 8% tapak cakram), 340 mm standar (+ 32% tapak cakram) dan 340 high mass (+ 80 % tapak cakram).
Baca Juga: Awas Rem Blong Seperti Maverick Vinales, Hindari Hal Ini Saat Berkendara
Semua pembalap bisa memilih sesuai selera, karakter sirkuit dan karakter balap yang dimiliki.
Cakram carbon ini baru bekerja optimal saat suhu 200 derajat celcius dan bisa bekerja hingga suhu 800 derajat celcius, sedangkan cakram berbahan besi hanya bisa bekerja hingga suhu 600 derajat celcius namun sudah bisa bekerja di suhu -50 derajat celcius.
Sama seperti cakram, kampas rem di motor MotoGP tahan bekerja hingga suhu 800 derajat celcius, untuk kampas rem biasa hanya tahan hingga suhu kerja 400 derajat celcius.
Karena berbagai kelebihannya itu harga komponen pengereman di motor MotoGP menjadi begitu mahal.