GridOto.com - Modifikasi yang dilakukan Rainbow Moto Builder ke Honda Scoopy garapannya ini memang unik dan 'gila'.
Enggak puas dengan modifikasi bagian bodi dengan konsep Honda Ruckus, area mesinnya juga turut terkena sentuhan modifikasi.
Modifikasi mesin Honda Scoopy ini dibikin 2 silinder inline sehingga kapasitasnya naik menjadi 250 cc sob!
Baca Juga: Gokil Modifikasi Honda Scoopy Ala Ruckus Bermesin 250 cc 2 Silinder
"Awalnya kita cuma pengen bikin Honda Ruckus, tapi kok saya rasa kaya butuh sesuatu yang beda dari karya modifikasi builder dan bengkel lain. Akhirnya kita memutuskan untuk riset dan memodifikasi bagian mesinnya," buka Adega atau yang lebih akrab dipanggil Dega.
"Mesinnya naik menjadi 250 cc mas. 2 silinder inline," lanjutnya.