Motor ini dibangun oleh VTR Customs yang berasal dari Swiss dengan mengusung gaya brat style.
Seperti dilansir laman resmi VTR Customs, motor berjuluk ‘Nippon Brat’ ini mengalami banyak operasi plastik di bagian belakang.
(Baca juga: Tracker Ganteng Bermesin V-twin, Ternyata CC-nya Cuma Segede Motor Bebek)
Yaitu rangka belakang yang dipotong habis dan digantikan dengan yang lebih pendek serta ber-stance lebih tinggi.
Buritan serta landasan joknya merupakan hasil custom dengan memakai pelat alumunium.
Dan pasti enggak akan nyangka kalau ternyata tangkinya masih memakai bawaan asli dari Yamaha Virago 750.
Mereka cukup menaikkan posisi belakang tangki agar memberikan tampilan yang lebih datar.
(Baca juga: Cafe Racer Ganteng Bermesin V-Twin Honda 1.100 cc)