Kemudian pada bagian cover tangki depan masih dipertahankan bawaan asli dari pabrik, namun mereka punya cara jitu.
Yaitu menutupinya dengan sebuah kain canvas yang mampu berkamuflase dengan kesuluruhan bodi.
Modifikasi yang mencolok juga terdapat pada bagian panel depan yang kini diisi dengan sepasang lampu juling, alias beda kanan-kiri.
Kemudian di pergagah lagi dengan pemakaian setang baplang yang lebar khas street fighter.
(Baca juga: Suzuki GSX-S750 Lansiran Anyar Dipaksa Ngikut Konsep Jadoel)
Namun untuk panel instrumen masih memakai bawaan aslinya loh, tuh lihat aja spidometer bawaan GSX-R1000 masih dipakai.
Modifikasi lainnya yang cukup unik adalah pemasangan indikator cairan radiator yang ada di sebalah kanan mesin.