Test Ride Benelli TNT 135 2018, Si Mungil Yang Peformanya Asli Bikin Kaget!

Dimas Pradopo - Jumat, 18 Mei 2018 | 20:19 WIB

Wheelie mudah dengan Benelli TNT 135 (Dimas Pradopo - )

Di panel setangnya ada fitur hazard serta ada tuas passing lamp untuk menyalakan lampu dim jauh.

Selain itu kunci kontaknya khas motor sport Benelli dengan model ala pisau lipat, terlihat mewah meski rumah kunci kontaknya belum dilengkapi tutup magnet.

Taufik Sanjaya
Biar kecil rupanya tinggi jok TNT 135 tidak rendah

Riding Position

Biar ukurannya mungil, menunggangi TNT 135 serasa berada di atas motor sport naked yang berukuran lebih besar.

Pertama karena tinggi joknya mencapai 780 mm, setingkat dengan skutik meski lebih rendah dari Z125 Pro yang mencapai 805 mm.

Dicoba dengan tester dengan postur 165 cm dengan bobot 72 kg, kaki dapat menapak sempurna meski hanya sebelah saja.

Joknya punya material busa yang empuk dan tebal, sehingga nyaman untuk diduduki serta modelnya terpisah.

Jadi joknya saat dibuka hanya bagian pengemudi yang terlepas, sedangkan bagian pembonceng terkunci menggunakan 4 buah baut.

Taufik Sanjaya
Posisi kaki TNT 135 seperti supermoto