Trus masuk ke panel instrumennya dimana letak berbagai fitur dan peranti elektronik diatur.
Ada takometer paling atas, sisi kiri petunjuk DTC (Ducati Traction Control) dan ABS, sisi kanan penunjuk gigi, tengah spidometer.
Lalu ada riding modes serta indikator bahan bakar dalam bentuk bar.
Riding modes dibekali dengan 3 pilihan, yakni Sport, Touring, serta Urban yang bisa dipilih dengan tombol di tengah sein.
Nah menariknya masing-masing riding mode tersebut bisa diatur lagi secara individual.
Misal response mesin yang punya 3 tingkatan, yakni Low, Mid, hingga High.
Kemudian DTC juga bisa diatur bahkan hingga 8 tingkat, berikut ABS yang punya 3 tingkat.
Baik DTC maupun ABS juga bisa dimatikan sama sekali loh Sob. Buset banyak banget ya pilihannya!
Perangkat pengeremannya sangat mumpuni, bahkan setara dengan Panigale 959 nih.
Depan pakai 2 buah 320mm semi-floating discs yang dijepit dua buah radially mounted monobloc Brembo M4-32 callipers 4 piston.