Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak yang Gak Sadar, Kemajuan Honda Lebih Bagus dari Yamaha di MotoGP 2024

Rezki Alif Pambudi - Selasa, 14 Januari 2025 | 11:30 WIB
Yamaha dan Honda, siapa tim yang berkembang lebih baik sepanjang MotoGP 2024?
X Yamaha MotoGP, HRC MotoGP
Yamaha dan Honda, siapa tim yang berkembang lebih baik sepanjang MotoGP 2024?

Memang masih kalah dibanding Yamaha, tapi perkembangan yang dilakukan Honda tidak bisa diremehkan karena peningkatan nilainya cukup signifikan.

Fabio Quartararo pun mengakui bahwa perkembangan yang dibuat Honda terlihat menjanjikan, terutama di trek-trek tertentu di mana Honda bisa lebih kuat.

"Sebenarnya dari segi performa, Honda lebih kencang dari Yamaha, terutama di trek yang tidak ada tikungan cepat," kata El Diablo.

"Contohnya di tikungan terakhir di mana motor harus berhenti dari lurusan, membelok dan kemudian berakselerasi, grip Honda lebih baik dari kami dan di trek seperti itu, hal itu lebih penting," lanjutnya.

Alex Rins sebagai pembalap yang pernah merasakan dua motor tersebut, juga mengakui perkembangan RC213V terlihat lebih bagus dalam hal daya cengkeram.

"Dalam beberapa balapan aku bilang ke tim mereka bahwa mereka punya grip lebih baik dari kami, dan trek seperti Barcelona di mana grip-nya rendah, mereka punya keuntungan dibanding kami," jelasnya.

Di sisi lain Luca Marini menyebut bahwa pada awal musim MotoGP 2024, Yamaha jauh berada di atas Honda.

Baca Juga: Nyawa Terancam, Ini Alasan Carlo Pernat Tak Lagi Jadi Manajer Enea Bastianini

Meski Honda sudah menunjukkan progress lebih bagus, mereka masih kesulitan mengejar rival senegaranya tersebut.

Jadi Marini tidak sepakat bahwa Yamaha sama sekali tidak berkembang, hanya saja tidak terlihat signifikan karena awalnya sudah lebih bagus dari Honda.

"Kami selalu di belakang Yamaha karena mereka memulai dengan poin lebih banyak dari kami. Tapi kami memangkas banyak, kami mengurangi selisihnya, tapi kami belum berada di level mereka," tegas Marini.

"Mereka juga mengembangkan motor sepanjang musim. Mereka tidak tertahan dan tetap bekerja keras sepanjang musim, motornya berkembang seperti motor kami kok," imbuh pembalap Honda tersebut.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : autosport.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa