Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai Creta N Line Punya Dua Varian, Bedanya di Dua Bagian Ini

Dwi Wahyu R. - Kamis, 9 Januari 2025 | 17:06 WIB
Hyundai Creta N Line punya dua varian, bedanya di dua bagian ini
Dwi Wahyu R./GridOto.com
Hyundai Creta N Line punya dua varian, bedanya di dua bagian ini

Jadi walau kapasitasnya sedikit lebih kecil, tapi N Line Turbo tenaga dan torsinya lebih besar dibanding saudaranya.

Tenaga lebih besar 47 dk sedang torsi lebih gede 109,2 Nm.  

Mesin Hyundai Creta N Line Turbo
Dwi Wahyu R./GridOto.com

Baca Juga: Tampang Hyundai Creta Jadi Makin Ganteng, Kita Spill Ubahannya

Perbedaan selanjutnya di transmisi.

Creta N Line dengan mesin tanpa turbo masih menggunakan transmisi otomatis jenis CVT (Continuously Variable Transmission) yang dikasih nama IVT (intelligent Variable Transmission) oleh Hyundai.

Transmisi iVT buatan Hyundai ini berbeda dengan transmisi CVT pada umumnya.

IVT di Hyundai Stargazer menggunakan sabuk rantai baja atau chain belt, bukan seperti CVT lain yang memakai belt pelat baja.

Pilihan memakai rantai baja ini karena ia lebih kuat dan minim perawatan dibanding belt pelat baja yang biasa dipakai transmisi CVT pada umumnya.

Selain itu, aplikasi rantai baja ini juga berguna untuk meningkatkan respons transmisi saat melakukan perpindahan gigi.

Transmisi Hyunda Creta N Line Turbo
Dwi Wahyu R./GridOto.com
Transmisi Hyunda Creta N Line Turbo

Baca Juga: Lebih Murah Dari Honda HR-V RS, Ini Spek Hyundai Creta N Line Turbo

Kalau Creta N Line Turbo menggunakan transmisi jenis DCT atau Dual Clutch Transmission.

Sesuai namanya, transmisi ini menggunakan dua buah kopling (clutch) yang masing-masing terhubung ke perbandingan gigi berbeda.

Bila clutch pertama terhubung oleh gigi 1, 3, dan 5, maka clutch kedua akan berada di gigi 2, dan 4.

Alhasil Ketika pengemudi melakukan shifting maka kopling kedua telah mempersiapkan gigi berikut sehingga perpindahan dapat dilakukan lebih cepat tanpa perlu terjadi gejala slip berlebih.

Selain itu, de­ngan mengunakan dual clutch, transmisi akan mampu meminimalkan engine power loss sehingga pengemudi tak perlu menekan pedal gas lebih dalam untuk membuat putaran mesin menjadi lebih tinggi.

Hal ini bisa membantu mereduksi konsumsi BBM mobil.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kalau Mau Ban Motor Seimbang Pastikan Titik Kuning di Posisi yang Tepat

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa