Menurut Kanit Reskrim Polsek Gunungputri, Aipda Rudolf Luatto Pasaribu mengatakan para pelaku beraksi mengenakan topi dan masker.
"Ada 3 orang pelaku menggunakan topi dan masker," katanya.
Menurutnya berdasar rekaman CCTV di depan rumah Hani, pelaku berjumlah 4 orang.
"Sepengelihatan ada 3 orang masuk, di dalam kendaraan di luar ada 1 orang, jadi kurang lebih 4 orang," katanya.
Baca Juga: Daihatsu Rocky Merah Digaris Polisi, Pengemudi Luka di Leher Kena Sabetan Sajam
Sementara korbannyya, Hani kini membuka sayembara Rp 10 juta bagi yang bisa menemukan Pajero Sport miliknya
Ia juga menyarankan agar para pelaku untuk ikut serta dalam sayembara tersebut.
"Pesan buat pelaku, mendingan dari sekarang kalian pura-pura jadi orang yang mau membantu gua, mumpung gua lagi sayembara. Bilang aja kak aku tahu nih mobil kakak dimana tapi kakak duduk tenang aja aku berani ambil mobilnya, aku make sure dulu ini benar mobilnya," kata Hani.
Hani bahkan membuka peluang agar para pelaku mendapat imbalan lebih jika mengembalikan mobilnya.
"Lu anterin ke gua, lu nego-negoan sama gua, daripada lu jual putus dengan harga mobil bodong mending lu nego-negoan sama gua," katanya.
"Mending kalian sekarang mulai pinter-pinter ngakalin supaya gua bisa menerima lu sebagai orang yang mau membantu gua. Apa kek, timbulin figur lain kek atau apa kek pinter-pinter kalian," tambah Hani.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR