Baca Juga: Sayang Anak, SHP Toys Hadirkan Trek Offroad dan Drift di Mal
"Kami juga membekali dengan fitur keselamatan anak seperti dual seat belt, emergency brake, serta mode smooth start,” lanjutnya.
Toyota Hilux GR Sport Volta Toys (Volta 5099) juga memiliki roll bar belakang yang bisa diubah dan diputar menjadi tempat duduk.
Kemudian pintu bagasi belakang juga dapat dibuka sehingga menghadirkan space yang lebih luas untuk barang tambahan.
Toyota Hilux GR Sport Volta Toys (Volta 5099) juga didesain semirip mungkin dengan Hilux GR Sport seperti desain bodinya, setir, lampu, hingga dasbor.
Untuk spesifikasi, Volta 5099 punya dimensi (pxlxt): 147 mm x 87 mm x 80 mm.
Mainan tunggang elektrik ini punya dua pilihan baterai 12 v /7AH dan 24 v / 7 AH semua berpenggerak 4x4.
Gearbox depan spesifikasinya 540/13.000 rpm, gearbox belakang 550/12.000 rpm, gear setir 390/5.600 rpm, dan kecepatan rata-rata di kisaran 3-7 km/jam.
Toyota Hilux GR Sport Volta Toys (Volta 5099) juga sudah dibekali musik anak yang seru, serta menggunakan ban EVA dan plastik yang cocok dimainkan di luar ruangan, dengan permukaan ubin, konblok maupun rumput.
Mainan ini juga hadir dalam empat pilihan warna menarik mulai hitam, putih, abu-abu dan merah.
Beberapa fitur safety juga disematkan seperti dual seat belt, emergency stop (tombol parking pada remote), mode smooth start saat menginjak gas.
Namun pengawasan dari orang tua tetap menjadi keutamaan.
Bicara harga, Toyota Hilux GR Sport Volta Toys (Volta 5099) dibanderol mulai Rp 6 juta hingga Rp 6,5 juta.
Dengan hadirnya Volta 5099, melengkapi Mini Toyota Series SHP Toys mulai dari Lexus LX 600 SHP Toys, Toyota Land Cruiser LC 300 GR Sports SHP Toys, dan Toyota Hilux GR Sport SHP Toys.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR