Makanya kesempatan untuk Pirro baru terbuka ketika Fabio Di Giannantonio absen karena operasi, namun harus berbagi jatah dengan Iannone di Malaysia dan Barcelona.
Dengan panggilan ini, pria asal Italia ini meneruskan rekornya untuk terus tampil minimal sekali setiap musim sejak ditunjuk jadi test rider Ducati pada 2012 silam.
Sebelum ini Ducati dikabarkan juga menawarkan pembalap andalannya di WorldSBK, Nicolo Bulega, untuk tampil bersama VR46 Racing Team.
Dari segi performa, pembalap berjuluk BuleGas itu dianggap pantas karena menjadi runner-up WorldSBK 2024.
Sayangnya hubungan antara kubu VR46 dan Bulega sendiri terbilang tidak begitu baik, setelah sang pembalap keluar dari akademi beberapa tahun silam.
Makanya VR46 lebih memilih Iannone di Sepang dan akhirnya lebih menyetujui Pirro di Barcelona akhir pekan ini.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | The-race.com |
KOMENTAR