Truk boks kemudian terguling dengan kondisi carut-marut. Kaca depan, dan pintu kanan pecah hingga jadi serpihan di aspal, berikut dengan karet kaca tercabut.
Juga posisi Isuzu elf tersebut terguling sisi kanan mengenai pembatas jalan.
Sementara nasib pengemudi truk boks yakni NK (34), warga Purworejo, Jawa Tengah, mengalami luka lecet di tangan kanan dan dilarikan ke RS PKU Muhammadiyah Gamping.
"Sementara itu, pengemudi Toyota Rush yakni S (53), tidak mengalami luka-luka," ucap Jeffry.
Lalu, Toyota RUsh mengalami kerusakan penyok di bumper depan, pecah di kaca belakang sebelah kanan, bumper depan dan lampu belakang sebelah kanan.
"Adapun kerugian materil diperkirakan sekitar Rp2 juta," tutupnya.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR