Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Malaysia 2024

Syok Berat, Ini Pengakuan Andrea Iannone Usai Sprint MotoGP Malaysia 2024

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 3 November 2024 | 09:30 WIB
Andrea Iannone syok dengan MotoGP sekarang
Andrea Iannone syok dengan MotoGP sekarang

"Luar biasa. Remnya lebih besar, bisa mengerem lebih keras. Ada muatan aerodinamika yang dibuat motornya. Kau harus mengerem sekuat tenaga, sejauh mungkin memasuki tikungan," sambungnya.

"Semakin cepat melibas tikungan malah semakin bagus, seperti F1, malah jadi mudah dibelokkan. Kalau lambat malah semakin buruk karena motornya kurang menekan ke aspal, ground effect-nya kurang saat lambat. Ini kayak F1, tapi butuh effort fisik luar biasa," sambungnya.

Iannone juga masih belum 100 persen terbiasa mengaktifkan height device, namun ia sudah mulai terbiasa menggunakannya.

"Sebenarnya mudah, tapi kemarin aku sempat lupa menonaktifkannya dan aku melaju lama dengan kondisi menapak tanah. Aku juga mencoba beberapa hal baru. Kau harus ingat kapan mengaktifkan dan mematikannya, tapi tidak repot, karena di Sepang hanya ada dua area saja untuk mengoperasikan itu," jelasnya.

"Aku bodoh, aku ingin konsentrasi menikung dan ingin mengaktifkan device-nya, tapi setelah mengaktifkan aku tidak merasakan efeknya meski sebenarnya sudah ada efeknya," sambungnya.

Pengereman juga menjadi salah satu yang paling berat, karena ia harus mengerem dengan sangat kuat menuju tikungan.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harga Honda Brio di Palembang, Selisihnya Lumayan Lho Dengan Jakarta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa