Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polisi Tak Bisa Sewenang-wenang Gelar Razia Kendaraan, Wajib Ikuti 11 Poin Prosedur Ini

Irsyaad W - Sabtu, 19 Oktober 2024 | 18:00 WIB
Ketahui Razia resmi dalam operasi keselamatan 2024
Kompas.com
Ketahui Razia resmi dalam operasi keselamatan 2024

"Walaupun cara ini (tilang manual) sebagai ultimum remedium atau pilihan akhir. Pada saat pemeriksaan secara stasioner atau razia, SOP tetap harus dipedomani," ucap Budiyanto.

"Petunjuk teknis agar anggota gampang menerjemahkan di lapangan. SOP disusun tetap mengacu pada ketentuan hukum di atasnya. Dalam arti SOP tidak boleh bertentangan dengan aturan di atasnya," ujarnya.

Menurutnya, secara umum razia atau pemeriksaan di jalan tidak boleh berdampak kepada kemacetan, dan tidak menyimpang dari aturan hukum.

Ilustrasi razia kendaraan
TMC
Ilustrasi razia kendaraan

Berikut ini prosedur razia atau pemeriksaan kendaraan:

  1. Surat perintah tugas dari kesatuannya.
  2. Penempatan anggota pada lokasi yang mudah dilihat masyarakat dan terlalu berdampak pada situasi kemacetan.
  3. Memasang pelang pemeriksaan.
  4. Tempatkan pada jarak minimal 50 meter sebelum lokasi pemeriksaan.
  5. Apabila lokasi pemeriksaan berada pada jalan yang hanya dibatasi oleh median, penempatan pelang pemeriksaan jarak minimal 50 meter sebelum dan sesudahnya.
  6. Saat pemeriksaan dilakukan malam hari dilengkapi dengan lampu penerangan.
  7. Pedomani cara menghentikan kendaraan dari aspek keselamatan.
  8. 3S (Senyum, Salam, Sapa) menjadi pedoman saat menghentikan kendaraan bermotor.
  9. Hindari debat kusir di jalan, ada ruang hukum apabila petugas melaksanakan tugas tidak sesuai ketentuan.
  10. Pengawasan internal dan eksternal.
  11. Selesai melaksanakan operasi membuat laporan penugasan dan melaksanakan evaluasi untuk dasar perbaikan ke depan.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tak Disorot Kamera, Tabrakan Vinales dan Bezzecchi Bikin Pembalap Lain Cedera

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa