Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Australia 2024

Setuju dengan Bagnaia, Danilo Petrucci Sempat Minta Maaf ke Marc Marquez Gara-gara Penonton

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 13 Oktober 2024 | 21:00 WIB
Danilo Petrucci pernah meminta maaf ke Marc Marquez gara-gara penonton
Paddock-GP.com
Danilo Petrucci pernah meminta maaf ke Marc Marquez gara-gara penonton

"Tapi aku tak paham, kita semua ini sebenarnya hanya penonton dari cerita tersebut. Jadi harusnya itu cukup. Sorakan ke Marc Marquez, ke siapapun, tak bisa diterima, itu sangat buruk," tegasnya.

Petrucci sendiri meminta maaf ke Marquez, lantaran ia merasa malu sebagai orang Italia, di mana orang-orang senegaranya memberikan sorakan itu.

"Aku meminta maaf kepadanya soal perasaanku. Aku malu, meski aku bahagia menang kala itu. Ya aku meminta maaf," sambungnya.

"Sorakan itu adalah yang ingin kuhapus dari ingatanku. Itu hanya terjadi di Italia, di belahan bumi lainnya itu tak terjadi, tak pernah," tegasnya.

Petrucci mengapresiasi gestur Pecco Bagnaia yang menurutnya sudah melakukan hal benar dengan meminta penonton menghentikan sorakan itu.

"Kuharap itu yang terakhir terjadi. Mereka tidak berpikir menyoraki Marquez malah akan membuatnya termotivasi lebih besar," tegasnya.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Todocircuito.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa