Baca Juga: Ribut Soal Hosting Fee MotoGP Mandalika, Uangnya Buat Apa Sih?
Meski sampai ini belum ada informasi lanjutan mengenai hal itu, namun pihak Liberty Media mengkonfirmasi keinginan Hamilton memiliki tim MotoGP.
"Saat kami membuat pengumuman (mengakuisi MotoGP), kami telah menerima beberapa telepon dari calon investor," ucap Greg Maffei, CEO Liberty Media.
"Mereka memberi tahu kami tertarik membeli sebuah tim, termasuk Hamilton," ujarnya.
Selain suka terhadap MotoGP, sisi bisnis mungkin jadi pertimbangan utama Hamilton memiliki tim MotoGP.
Pasalnya, F1 yang saat diakuisi Liberty Media hanya bernilai 4,4 miliar dolar Amerika di tahun 2016, saat ini nilainya sudah melesat menjadi 17 miliar dolar Amerika.
Kita tunggu saja kelanjutannya, dan apakah Liberty Media mampu meningkatkan nilai MotoGP seperti yang berhasil mereka lakukan pada F1?
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR