Tenaganya juga oke, 87 dk/6.000 rpm dan torsi 113 Nm/4.500 rpm yang disalurkan ke roda depan lewat transmisi 5-percepatan manual atau otomatis CVT.
Bagaimana soal konsumsi BBM-nya? Secara singkat, Daihatsu Ayla masih mempertahankan titel keiritannya.
Baca Juga: Daihatsu Senyum, Tiap Bulan Laku Segini Banyak di Kota Solo Raya
Dari hasil tes kami, Daihatsu Ayla mencatatkan konsumsi BBM Dalam Kota 16,7 km/l.
Di rute Tol dengan kecepatan rata-rata 90 km/jam konsumsi BBMnya mencapai 23,5 km/l.
Asyiknya di rute Luar Kota dengan kecepatan rata rata 50 km/jam, Ayla mencapai 26,5 km/l.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR