"Mobil yang lebih lewat jalan macet lebih besar kemungkinan cakramnya keriting daripada yang arus jalannya lancar," sebut Nuratikno.
Kondisi stop and go membuat kampas rem lebih sering menekan pada beberapa titik permukaan cakram.
Sehingga ada beberapa bagian permukaan cakram yang gesekannya lebih besar daripada yang lain.
Baca Juga: Lebih Murah, Segini Harga Kampas Rem T-OPT Buat Toyota Calya
Penyebab lainnnya adalah salah pilih kampas rem.
"Kampas rem palsu berpotensi besar membuat cakram mobil cepat keriting," ungkap Nuratikno.
"Karena jenis atau bahan kampas yang tidak jelas bisa menimbulkan gesekan lebih besar yang akan memakan permukaan cakram sampai bergelombang," jelasnya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR