"99 persen responden menyatakan tertarik jika Step WGN dijual di Indonesia," ungkap Billy.
Lebih lanjut, Billy menjabarkan dari 99 persen responden tersebut terpecah dalam beberapa kelompok kesanggupan pembelian dari harga yang ditentukan.
Sebanyak 18 persen ada yang sanggup membeli jika Honda Step WGN dijual Rp 700 jutaan.
Sementara sekitar 20 persen responden menginginkan mobil tersebut dijual di bawah Rp 650 juta.
Paling besar sekitar 39 persen responden ingin membeli Honda Step WGN jika harganya berkisar Rp 650 juta hingga Rp 699 juta.
"Kalau dijual resmi nantinya diproduksi lokal dan tidak ada fitur yang dikurangi," tutup Billy.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR