"Pengalaman saya di bidang hukum dan lalu lintas sudah cukup lama. Karena saya juga dari tahun 2005 sudah berprofesi sebagai Polisi lalu lintas. Jadi sudah banyak beberapa pengalaman," kata Fahri Siregar kepada GridOto.com di Jakarta, Kamis (31/10/2019) silam.
Selama menjabat Kapolres Indramayu, Fahri dinilai telah menunjukkan dedikasi yang luar biasa dalam memelihara kualitas keamanan dan keselamatan di wilayah hukumnya.
Program yang paling disorot di antaranya adalah dengan pembentukan Tim Respon Cepat (TRC) Wiralodra Presisi atau yang dikenal masyarakat dengan sebutan Tim Wiralodra.
Tim ini bergerak untuk mengatasi kejahatan jalanan di tengah masyarakat, Tim tersebut juga bergerak cepat bila ada suatu kejadian, seperti evakuasi pohon tumbang, dan lain sebagainya.
Fahri juga membentuk lagi Polisi Cilik Dermayu (PCD) Reborn yang juga sudah banyak menorehkan prestasi.
Selain itu, dibawah kepemimpinannya, Fahri berhasil mengungkap banyak kasus besar yang memperoleh apresiasi tinggi.
Termasuk pula dari sisi sosial, jajaran Polres Indramayu melakukan bedah rumah bagi 13 keluarga yang tersebar di berbagai desa di Kabupaten Indramayu.
“Semoga penghargaan ini menjadi dorongan untuk terus berinovasi dan memimpin dengan teladan bagi generasi kepemimpinan berikutnya,” ujar dia
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR