Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KTP Hilang, Bisakah Bayar Pajak Kendaraan Diganti Pakai SIM?

Irsyaad W - Rabu, 7 Agustus 2024 | 11:35 WIB
Foto ilustrasi BPKB, STNK, KTP sebagai syarat bayar pajak kendaraan, ada diskon hingga 40 persen di wilayah ini.
TribunJualBeli
Foto ilustrasi BPKB, STNK, KTP sebagai syarat bayar pajak kendaraan, ada diskon hingga 40 persen di wilayah ini.

GridOto.com - Salah satu syarat wajib saat bayar pajak kendaraan, yakni melampirkan KTP.

Diatur dalam Peraturan Kapolri (Perkap) nomor 5 tahun 2012 tentang Registrasi dan Identifikasi Kendaraan Bermotor (Regident Ranmor).

Syarat membawa KTP asli sebagaimana diterangkan dalam pasal 79 mengenai aturan penerbitan STNK baru, dimaksud dalam pasal 78 ayat (1) huruf a.

Dalam pasal tersebut dijelaskan mengenai aturan dalam penerbitan STNK baru yakni mengisi formulir.

Pada pasal (1) huruf b dijelaskan bahwa syarat penerbitan STNK baru adalah melampirkan tanda bukti identitas.

Untuk perorangan adalah KTP dan surat kuasa bermaterai cukup bagi yang diwakilkan.

Tetapi dalam kondisi tertentu, penggunaan KTP dapat digantikan dengan identitas lainnya dengan nama dan alamat yang sama dengan KTP.

Lantas jika KTP hilang, apakah bayar pajak kendaraan memakai SIM diterima?

Beberapa waktu lalu, Kaur Subdit STNK Ditregident Korlantas Polri, Kompol Fajar Dwi Hanto mengatakan, untuk persyaratan pembayaran pajak kendaraan memang diwajibkan menggunakan KTP karena dalam aturannya di Perkap sudah mengatur hal tersebut.

Meski SIM juga berisi identitas pribadi yang sama, namun tidak bisa dipakai sebagai pengganti KTP saat hendak membayar pajak kendaraan.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa