Dengan harga tersebut, Hyundai Stargazer Essential sudah menyuguhkan performa mesin empat silinder 1.497 cc Smartstream bertenaga 113 dk dan bertorsi 143,8 Nm.
Plus terbesar dari Stargazer Essential tentunya adalah fitur yang jauh lebih lengkap dari rival terdekat seharga.
Baca Juga: Ada Rencana Beli Hyundai Stargazer, Pantau Harga Barunya Per Mei 2024
Sebut saja Stargazer Essential sudah dapat instrumen digital Supervision, setir tilt telescopic, serta head unit Apple CarPlay dan Android Auto.
Selain itu ada juga Tire Pressure Monitoring System, Vehicle Stability Management, Electronic Stability Control, dan jok ISOFIX.
Oh iya, konsumen juga bisa memiliki Stargazer Essential dengan opsi Captain Seat dengan banderol tambahan Rp 1 juta.
Sayangnya Stargazer Essential belum mendapatkan Hyundai Smartsense dan Hyundai Bluelink, serta konsumsi BBM Dalam Kota yang tidak secemerlang rivalnya.
Sebagai gambabran, Stargazer Prime IVT memiliki catatan konsumsi BBM rute Dalam Kota sebesar 13,8 km/l.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR