Bedanya, Prius PHEV memiliki baterai Lithium-ion berkapasitas lebih besar yaitu 51 Ah dan bisa dicas secara langsung.
Baterai besar ini memungkinkan Prius PHEV memiliki motor listrik yang tenaganya sampai 120 kW atau 161 dk dan torsi 208 Nm.
Baca Juga: Toyota Prius Diisukan Meluncur di GIIAS 2024, Begini Spesifikasinya
Alhasil, Toyota Prius PHEV diklaim bisa berlari 0-100 km/jam dalam waktu 6,7 detik serta bisa menawarkan konsumsi BBM hingga 30,1 km/l.
Asyiknya lagi, konsumen Prius PHEV bisa menggunakan mobilnya seperti mobil listrik.
Berdasarkan siklus Worldwide Harmonised Light Vehicle Test Cycles (WLTC), Prius PHEV bisa berjalan seperti mobil listrik sejauh 87 kilometer.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR