Di Jepang, Toyota Prius sudah dapat Toyota Safety Sense (TSS) yang sudah bisa mendeteksi lebih banyak objek di depan kendaraan.
Selain itu, Prius spek Jepang sudah dapat fitur parkir semi otonom Toyota Teammate with Advanced Park.
Baca Juga: Mobil Baru Toyota Prius PHEV Meluncur di Jepang, Tenaga Lebih Mantap!
Advanced Park ini mendukung remote function sehingga pengemudi bisa memarkirkan mobilnya lewat aplikasi smartphone.
Fitur lainnya yang sudah melengkapi Prius terbaru adalah Digital Inner Mirror atau spion tengah digital yang terhubung dengan kamera belakang.
Toyota Prius terbaru juga sudah kompatibel dengan fitur telematika T-Connect dengan adopsi head unit khusus.
Bisa jadi di Indonesia, Toyota Prius memperkenalkan teknologi telematika T Intouch yang lebih canggih dari versi sekarang.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR