Nah kalau soal baterai, Mitsubishi Minicab EV bisa minder dengan kapasitas baterainya Honda N-VAN e:.
Honda cukup dermawan memberikan mobil listrik komersial mungilnya baterai berkapasitas 29,6 kWh.
Baca Juga: Nissan Clipper EV Meluncur di Jepang, Jadi Kembaran Minicab EV
Di sisi lain, Mitsubishi Minicab EV harus puas dengan baterai berkapasitas 20 kWh saja.
Alhasil dari jarak tempuh, Honda mengklaim N-VAN e: mampu melaju hingga 245 kilometer sesuai dengan Worldwide Harmonised Light Vehicle Test Cycle (WLTC) standar Jepang.
Sedangkan Mitsubishi dengan baterai yang lebih kecil, jarak tempuh klaimnya hanya 180 kilometer saja sesuai dengan siklus serupa.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR