Baca Juga: Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge 2024 Bandung Ramai Peserta dan Diserbu Pengunjung
Menurut pembalap road race nasional yang akrab dipanggil Kak Rey ini, yang paling dibutuhkan adalah meningkatkan torsi motor.
"Bisa dengan memainkan final gear dengan ganti ukuran gir depan dan belakang. Atau dengan mengatur ulang kompresi mesinnya," yakin Rey.
Rey mengatakan umumnya gir pakai perbandingan 12/56 atau 12/57 agar motor lebih enak untuk dipakai enduro.
Jika ingin lebih enak dalam melibas jalur berbatu besar, Rey sarankan untuk lakukan setting ulang bagian suspensi.
Untuk menambahkan tenaga, kalian juga bisa ganti knalpot bawaan dengan knalpot racing.
Nah, jadi sebenarnya cukup mengganti ukuran gir untuk mendapatkan torsi yang lebih besar sudah bisa bikin WR155R enak diajak trabasan Sob!
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR