Meski potensi masuk ke tim pabrikan Ducati menipis, Marquez bukan tanpa rencana untuk musim depan.
Marquez bahkan mengaku sekarang setidaknya ia memiliki tiga opsi menarik untuk MotoGP 2025 mendatang.
"Kami menjalin semua komunikasi, komunikasi menarik dan orang yang ingin tahu apa dan di mana aku akan nyaman sudah tahu tentang itu," katanya.
"Aku pintar dengan ideku dan apa yang bisa kulakukan. Aku hanya bisa kencang di trek karena itu membuatku memiliki lebih banyak opsi. Di luar trek aku nyaman karena aku memiliki tiga skenario berbeda yang nyaman. Aku tak hanya punya satu opsi," jelasnya.
Selain Aprilia, tampaknya Marquez juga diam-diam menjalin komunikasi dengan manajemen KTM.
Ada rumor mengatakan bahwa KTM berencana menduetkan Marquez dengan Wonderkid baru MotoGP, Pedro Acosta.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Sumber | : | Paddock-GP.com |
KOMENTAR