Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Chery Sales Indonesia Sabet Dua Penghargaan di OTOMOTIF Award 2024, Apa Saja?

M. Adam Samudra - Rabu, 22 Mei 2024 | 11:05 WIB
OTOMOTIF AWARD 2024
Adam Samudra
OTOMOTIF AWARD 2024

Perlu diketahui, Chery Omoda 5 GT hadir dengan mesin 1.6L TGDI yang tenaga maksimalnya tembus 197 HP dan trosi 290 Nm.

Tak seperti Omoda 5 biasa yang mengusung transmisi CVT, Omoda 5 GT membawa transmisi 7 percepatan Dual Clutch dengan shifter elektrik.

Omoda 5 GT hadir dengan harga yang lebih mahal ketimbang Omoda 5 biasa. Chery membanderol Omoda 5 GT dengan harga Rp 453.800.000 untuk varian Front Wheel Drive (FWD) dan Rp 493.800.000 untuk Omoda 5 GT All Wheel Drive (AWD).

Sementara itu untuk Omoda E5 menggunakan mesin Permanent Magnet Synchronous dan baterai berkapasitas 61,06 kWh yang mampu menempuh jarak 430 km (WLTP test).

Kendaraan tersebut memiliki fitur pengisian Max DC charging power 150 kW dengan fast charging selama 28 menit untuk mengisi daya dari 30-80 persen.

Motor listrik yang tertanam di Omoda E5 diklaim mampu menghasilkan tenaga 204 hp dan torsi puncak 340 Nm.

Sementara untuk berakselerasi dari nol ke 100 km/jam hanya memerlukan waktu 7,2 detik. Dibanderol Rp488.800.000.

Pada tahun ini, total ada sebanyak 87 mobil dan 95 motor yang masuk menjadi nominasi OTOMOTIF Award 2024.

Baca Juga: Bukan Mobil Listrik Tapi Baterai Omoda 7 Bisa Tempuh Jarak Sejauh Ini

Periode penjurian dilakukan selama 1 tahun, mulai awal April 2023 sampai dengan akhir April 2024.

Penjurian dilakukan kepada mobil dan motor yang dikeluarkan resmi oleh APM ataupun distributor resmi di Indonesia.

Metode penilaian ditentukan dari 7 faktor, yakni : Desain, Fitur & Teknologi, Performa, Konsumsi Bahan Bakar atau Konsumsi Listrik (Electric Vehicle), Handling dan Kenyamanan (Mobil) atau Riding Position (Motor), Harga serta faktor Kebaruan dari sebuah kendaraan.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa