Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Adik Suzuki GSX-R150 Punya Warna Baru Mirip Sportbike Retro, Cocok Jadi Acuan Modif

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 14 Mei 2024 | 13:30 WIB
penampakan adik Suzuki GSX-R150 bernama GSX-R125 yang punya warna baru ala sportbike retro
suzuki.co.uk
penampakan adik Suzuki GSX-R150 bernama GSX-R125 yang punya warna baru ala sportbike retro

Suzuki GSX-R125 dibekali jantung pacu 125 cc silinder tunggal DOHC 4-klep berpendingin air dan sistem injeksi.

Mesin tersebut diklaim memiliki tenaga 14,7 dk di 10.500 rpm dengan torsi puncak 11 Nm di 8.500 rpm.

Kalau dibandingkan, Suzuki GSX-R150 yang dijual di Indonesia dibekali mesin 147,3 cc DOHC 4-klep pendingin air bertenaga 18,9 dk di 10.500 rpm dan torsi 14 Nm di 9.000 rpm.

Berdasarkan catatan performa di atas kertas, GSX-R150 powernya lebih besar sekitar 4,2 dk dari GSX-R125.

Pindah ke fitur, kedua motor ini sudah dibekali sistem rem ABS, panel instrumen digital, Suzuki Easy Start System, hingga sistem keyless.

detail livery Pearl Brilliant White x Metallic Triton Blue
youngmachine.com
detail livery Pearl Brilliant White x Metallic Triton Blue

Bedanya, kalau di GSX-R125 fitur keselamatan rem ABS-nya sudah menjadi standar, sedangkan di GSX-R150 masih menjadi opsi.

Suzuki GSX-R125 2024 dijual di Inggris seharga 4.699 Poundsterling atau setara Rp 95,15 jutaan (kurs 1 Poundstrerling = Rp 20.250,37 per 14 Mei 2024).

Kalau dibandingkan, banderolnya lebih mahal dari Suzuki GSX-R150 yang saat ini dijual Rp 35,107juta untuk tipe keyless dan Rp 38,433 juta buat varian ABS (harga OTR Jakarta).

Editor : Dida Argadea
Sumber : Young Machine

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa