Meskipun menyayangkan penalti tersebut, Quartararo mengaku tetap senang bisa bertarung untuk posisi podium setelah sekian lama.
"Jujur saya tidak tahu kalau saya sedang bertarung untuk P3 hingga dua lap terakhir, tapi hal itu tetap membuat saya senang," ucapnya dikutip dari siaran resmi Yamaha, Minggu (28/4/2024).
"Penaltinya disayangkan, tapi kami akan coba lagi saat balapan nanti," lanjutnya.
Ia pun berharap bisa melakukan start yang sama pada balapan utama MotoGP Spanyol 2024 malam nanti.
Tapi Juara Dunia MotoGP 2021 tersebut mengaku kalau hal tersebut tidak mudah untuk dilakukan.
"Bicara jujur, kalau kami bisa finish di dalam sepuluh besar saja itu sudah jadi hasil yang sangat baik," tutupnya.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR