Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nostalgia Kejayaan Supra X 125 Series, Ini Deretan Modelnya di Indonesia

Naufal Shafly - Jumat, 5 April 2024 | 19:10 WIB
Ilustrasi Honda Supra X 125 FI
AHM
Ilustrasi Honda Supra X 125 FI

5. New Supra X 125R PGM-FI

Melihat semakin larisnya Supra X 125 series membuat Honda terus berinovasi.

Baca Juga: Cuma Pakai Ini Body Honda Supra X 125 Bergetar Kembali Senyap

Kali ini, Honda berinovasi dengan meluncurkan motor injeksi pertama mereka di Tanah Air, yakni Supra X 125R PGM-FI

Teknologi Programed Fuel Injection (PGM-FI) diklaim membuat motor tersebut semakin irit

Namun, secara tampilan, generasi injeksi pertama ini tidak beda dengan versi karburator.

Hanya pada striping yakni penambahan logo FI di sayap kiri dan kanannya.

6. Supra X 125 Helm-In

Memasuki 2011 Honda kembali membuat gebrakan dengan mengeluarkan Supra X 125 Helm-In.

Sesuai namanya, motor ini dilengkapi dengan fitur bagasi luas yang mampu menampung helm di dalamnya.

Meski terkesan sepele di zaman sekarang, tapi pada masanya dulu fitur ini bisa terbilang 'wah'.

Anehnya, Honda kembali menggunakan sistem pengabut karburator di model ini.

Baca Juga: Ampuh Hilangkan Getar Body Honda Supra X 125, Segini Harga Baut Body Yamaha 

Namun, Honda menambahan fitur AHO atau Automatic Headlight On yang telah menjadi standar di motor tersebut.

Posisi aki dan filter udara pun dipindah ke depan dekat dengan rangka.

7. Supra X 125 Helm In PGM-FI

Honda Supra X 125 Helm In
hondacengkareng.com
Honda Supra X 125 Helm In

Dirasa pengabut karburator sudah tidak efisien dalam penggunaan bahan bakar dan emisi gas buang yang cukup tinggi, akhirnya Honda kembali mengeluarkan Supra X 125 Helm In PGM-FI di tahun 2012.

Tidak banyak perubahan, hanya sistem pengabutnyanya saja yang berubah dan warna striping menjadi semakin menarik dan lebih mewah.

Sistem rem pun Honda sudah membekali dengan cakram di kedua rodanya.

8. Supra X 125 CW PGM-FI

 Supra X 125 CW PGM-FI 2014.
Kompas.com
Supra X 125 CW PGM-FI 2014.

Supra X 125 series pun kembali mendapat penyegaran dengan peluncuran Supra X 125 CW PGM-FI di 2014.

Melihat dari konstruksi mesin, ada sedikit perbedaan di tensioner rantai keteng.

Baca Juga: Nyaman dan Irit, Harga Motor Bekas Honda Supra X 125 Fi Mulai Rp 7 Jutaan

Untuk versi sebelumnya yang mengusung mesin berkode KPH, tensioner pada motor tersebut memakai penonjok yang berada di atas blok silinder, dan memakai lidah tensioner sebagai penegangnya.

Sedangkan di Supra X 125 CW PGM-FI yang berkode mesin KYZ, Honda kembali menggunakan penegang rantai keteng model lama yakni roll keteng dan pipa suling sebagai media penegang rantai.

Di bagian rocker arm pun sudah mengusung double roller yang membuat friksi semakin minim.

Untuk injeksi, sudah mendapat program yang lebih baru dari Honda yang membuat motor semaki irit.

Honda pun klaim konsumsi bahan bakar bisa lebih dari 60 kilometer per liter.

Itu dia sedikit kilas balik perjalanan Supra X 125 Series di Indonesia. Kalian pernah punya yang mana?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Penting Buat Libur Nataru, Ini Cara Bawa Barang di Bagasi yang Benar

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa