Baca Juga: Fabio Quartararo Berpotensi Meninggalkan Yamaha, Bakal ke Aprilia?
Peran IRTA di MotoGP sangat sukses dan membawa banyak hal positif, sehingga kemudian lahir kolaborasi kuat dengan FIM sebagai federasi dan Dorna Sports sebagai pemegang hak komersialnya.
Trimby sendiri selama bertahun-tahun bekerja bersama Herve Poncharal (bos Tech3) yang juga menjabat sebagai Presiden IRTA, sampai akhirnya ia meninggal pada 2023 lalu.
"Kontribusi Mike terhadap Grand Prix motor sungguh luar biasa, dan kami bangga menjulukinya sebagai Legenda MotoGP," kata CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta, dilansir GridOto.com dari Motosan.es.
"Sejak konsep legenda MotoGP lahir, konsepnya selalu lebih dari sekadar angka. Tidak ada kriteria yang didasarkan pada kemenangan balapan sederhana atau jumlah kejuaraan, yang terpenting adalah kontribusinya terhadap olahraga, baik di luar lintasan, di dalam lintasan, atau kombinasi keduanya," jelasnya.
Kini nama Mike Trimby akan bergabung dengan beberapa nama besar lain, dari mulai Giacomo Agostini, Angel Nieto, Kenny Roberts hingga nama-nama yang masih segar diingatan seperti Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, Casey Stoner hingga Dani Pedrosa.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Sumber | : | Motosan.es |
KOMENTAR