"Kami akan menuntut tanggung jawab pihak resto Emados, karena lalai atas tanggung jawab keamanan kami sebagai pelanggan. Kami telah melaporkan perkara ke pihak berwajib setempat," tuturnya.
Menanggapi kasus tersebut, pihak kepolisian khususnya Polsek Bekasi Selatan langsung begerak cepat ke TKP.
"Iya betul jadi korban sudah membuat laporan tadi pagi dan kami sudah kirim Reskrim ke TKP," kata Kasi Humas Polsek Bekasi Selatan Aiptu Parlin DS kepada GridOto.com, Sabtu (23/3/2024).
Ia mengatakan, pihaknya sudah memasang spanduk imbauan agar masyarakat yang membawa kendaraan roda empat selalu waspada terhadap aksi kejahatan ini.
"Jadi setiap hari kami sudah melakukan patroli dan memberikan imbauan supaya pengendara selalu hati-hati saat menaruh barang berharga dikendaraan," tegasnya.
Ia tak menampik, jika wilayahnya rawan aksi kejahatan khususnya pembobolan dengan modus pecah kaca.
"Kami akan berusaha untuk ungkap kembali kasus pecah kaca terutama DPO yang masih di kejar oleh buser dan kami juga memasang spanduk imbauan, mengedukasi tukang parkir, dan melaksanakan patroli bersama dengab keamanan Agung Sedayu," tegasnya.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR