Terkhusus Martin menyoroti penggunaan karpet jenis mie yang kerap dilupakan kebersihannya.
"Secara visual karpet mie tidak terlihat kotor tapi di dalamnya banyak kotoran, apalagi serabut mienya membuat kotoran sulit keluar sehingga perlu diperhatikan lebih kebersihannya," beber Martin.
Disamping itu material karpet juga perlu diperhatikan.
Baca Juga: Ini Dua Jenis Karpet Mobil yang Cocok Dipakai Saat Musim Hujan
Christopher Sebastian, CEO Makko Group menilai karpet mobil seperti karet elastis dengan material PVC bisa menimbulkan bau saat terjemur matahari.
"Material PVC tidak tahan panas karena ada kadar klorin yang bisa memuai akibat panas," jelasnya.
"Penguapan ini masuk ke saluran sirkulasi AC mobil dan diserap bahan fabric interior sehingga menjadi bau," terusnya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR