Begitu juga dengan semprotan angin yang sebenarnya bisa digunakan untuk membersihkan rem mobil.
Hanya saja sisa brake dust yang berterbangan malah jadi masuk ke celah-celah komponen seperti kaliper atau piston kaliper.
"Kalau brake cleaner cairannya mengikat sisa brake dust agar bisa disikat dan terbuang dari area rem," kata Tepi.
Baca Juga: Percuma Mesin Toyota Fortuner Sudah Kencang Tapi Belum Pakai Part Ini
Cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan semprotan air.
"Boleh disemprot air, dengan catatan harus bisa dikeringkan secara menyeluruh," tegas Nuratikno, Service Advisor bengkel resmi Mitsubishi Lautan Berlian Utama Motor, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Masalah utama air adalah memicu karat mengingat banyak komponen logam pada area rem mobil.
Jika tidak tuntas dikeringkan, sisa air pada bagian rem bisa menimbulkan karat.
"Karat ini bisa terjadi di piston kaliper, cakram, hingga kaliper itu sendiri yang membuat kinerja pengereman menurun," jelas Nuratikno.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR